Mengenal SD-WAN dan Keunggulannya untuk Bisnis

General Business
General Business
Dec 06, 2023
Di Posting Pada 06 Dec 2023

Teknologi SD-WAN (software-defined wide area network) memberikan banyak manfaat bagi bisnis. Selain kegiatan operasional jadi lebih efisien, jangkauan perusahaan terhadap Data Center juga jadi lebih baik. Untuk lebih jelasnya, simak informasi berikut ini.

Manfaat SD-WAN Secara Umum

Manfaat SD-WAN secara keseluruhan dapat terlihat dari performanya yang lebih andal bila dibandingkan dengan WAN lama atau tradisional. Selain itu, penggunaan SD-WAN juga akan membantu menekan biaya operasional.

Performa tinggi yang disuguhkan oleh SD-WAN dapat meminimalkan beban penundaan ketika menghubungkan situs ke internet. Tidak hanya itu, jaringan ini juga menggunakan teknologi zero-touch development yang  memungkinkan konfigurasi sederhana, serta orkestrasi dan pemantauan terpusat. 

SD-WAN dapat mengakomodasi berbagai macam layanan, koneksi, dan perangkat. Hal ini penting untuk melakukan pemantauan terintegrasi terhadap berbagai koneksi WAN serta penyedia layanan, termasuk di antaranya Cloud. Dengan menggunakan SD-WAN, perusahaan dapat mengamati traffic secara real-time ketika terjadi brownout.

Alasan SD-WAN Penting untuk Bisnis

IT di perusahaan seringkali mengalami masalah downtime. Hal ini akan berdampak pada konfigurasi ulang jaringan, peningkatan hardware, hingga reputasi bisnis keseluruhan.

Untuk mengatasi kondisi tersebut, dibutuhkan IT yang lebih gesit, fleksibel, dan hemat biaya. Tak hanya itu, dibutuhkan pula solusi IT yang terukur, mudah untuk diterapkan, dan dapat memenuhi kepentingan bisnis yang sedang berkembang.

Apabila kepentingan bisnis yang tengah berkembang terpenuhi, reputasi dan keuntungan bisnis dapat terjaga dengan baik. Oleh karena itu, SD-WAN menjadi jaringan populer yang dapat memberikan solusi bagi perusahaan. Jaringan ini akan mengatasi masalah menggunakan pendekatan baru dengan skala dan tingkat keamanan perusahaan.

Keunggulan Managed SD-WAN untuk Bisnis

Berikut ini adalah berbagai keunggulan SD-WAN untuk menangani masalah IT:

1. Dapat diandalkan

Berkat teknologi zero touch provision, SD-WAN akan membantu pengaturan jaringan secara lebih cepat dan aman menggunakan ISP yang paling sesuai di lokasi berbeda.

Failover time ketika terjadi perpindahan dari satu tautan ke tautan lain tidak kentara berkat teknologi Link Steering / Dynamic Multipatch Optimization (DMPO). 

2. Multiple Link Resilience

Dengan SD-WAN, berbagai tautan dari ISP yang berbeda akan tetap bisa dipakai atau yang juga disebut dengan multiple link resilience. Keunggulan SD-WAN ini membuat titik kegagalan yang mengakibatkan jaringan terputus bisa dicegah. 

3. Performa lebih baik untuk aplikasi Cloud

Salah satu keunggulan penggunaan SD-WAN yaitu dapat memudahkan perusahaan dalam menambahkan jalur baru ke situs yang memerlukan kapasitas lebih. Dengan membuat situs-situs terhubung secara langsung ke internet, SD-WAN dapat meminimalkan hambatan dan penundaan transfer data perusahaan.

4. Biaya operasional lebih rendah

SD-WAN dapat mengurangi, bahkan menghapuskan ketergantungan kepada MPLS yang lambat dan mahal. Beralih dari MPLS (Multi Protocol Label Switching) ke broadband komoditas seperti fiber, DSL, kabel, atau teknologi seluler akan mengurangi biaya operasional perusahaan.

 

Itulah manfaat SD-WAN untuk menunjang kinerja perusahaan. Nikmati fitur keamanan yang melindungi jaringan dari ancaman siber melalui monitoring transaksi di semua kantor cabang bisnis dengan satu dashboard SD-WAN. Jadikan perusahaan Anda lebih terintegrasi dan semakin kompetitif dengan layanan SD-WAN terbaik dari Link Net.

Artikel Terkait
Artikel Lainnya
Lihat Semua Artikel Lainnya  
  Tautan Berhasil di Copy