7 Manfaat Big Data dalam Perusahaan

General Business
General Business
Jun 19, 2023
Di Posting Pada 19 Jun 2023

Dalam menjalankan sebuah bisnis, seorang pengusaha tentunya banyak berhubungan dengan data atau informasi baik seputar bisnis maupun pelanggan. Banyaknya data tersebut tidak akan maksimal penggunaannya jika tidak diatur dan dianalisis dengan baik. 

Maka dari itu, dewasa ini sudah banyak perusahaan yang menggunakan teknologi big data untuk memproses keseluruhan informasi tersebut. Big data ini sendiri merujuk pada sebuah proses pengumpulan dan pengambilan informasi dari sekumpulan data yang banyak. Tujuan pengambilan tersebut tidak lain adalah untuk menganalisis informasi relevan yang berkaitan dengan kebutuhan bisnis.

Proses inilah yang menjadikan big data bisa memberikan 7 manfaat bagi operasional perusahaan. Mari simak penjelasan di bawah untuk informasi lebih lanjut!

1. Efisiensi Operasional Bisnis

Manfaat pertama yang paling dirasakan dalam perusahaan dari penggunaan big data adalah adanya efisiensi operasional bisnis. Efisiensi ini merujuk pada kemudahan perusahaan untuk mengidentifikasi dan menganalisis data yang dimiliki.

Dalam kasus ini, perusahaan dapat mencari, mengambil, dan menganalisis data operasional perusahaan untuk mengatur inventaris, mengevaluasi proses produksi, dan masih banyak lagi. Secara tidak langsung, tidak perlu memakan waktu banyak untuk mengetahui permasalahan atau kebutuhan apa yang sedang terjadi dan harus dipenuhi. 

2. Peningkatan Produktivitas Bisnis dan Tenaga Kerja

Pada prosesnya, sistem kerja big data itu sendiri berintegrasi dengan AI (artificial intelligence). AI di sini berperan untuk menggantikan tenaga manusia dalam proses pengambilan dan pengolahan data. Jika hanya mengandalkan SDM, proses pengolahan informasi akan membutuhkan waktu lama sehingga dirasa tidak efisien.

Chatbot

Contoh nyata dari penggunaan AI dalam bisnis adalah adanya layanan chatbot. Chatbot adalah sistem komputer otomatis yang akan menjawab pertanyaan customer berdasarkan kata kunci yang dimasukkan. Informasi yang didapatkan dari chatbot berasal dari big data di mana merupakan tempat penghimpun keseluruhan data bisnis dan customer.

Dari situlah AI mengambil informasi yang kemudian diberikan kepada customer untuk menjawab kebutuhan mereka. 

3. Pengoptimalan Customer Service

Karena big data menyimpan seluruh informasi, layanan kepada customer pun bisa lebih dioptimalkan. Bagaimana caranya? Dengan menganalisis data pelanggan, Anda sebagai pemilik perusahaan dapat mengetahui pola konsumsi pelanggan perusahaan Anda. 

Misalnya, perusahaan Anda bergerak di bidang kecantikan. Anda pasti memiliki data pelanggan yang pernah bertransaksi di perusahaan Anda, bukan? Informasi tersebutlah yang dikategorikan sebagai big data. Gunakan data tersebut untuk mengetahui produk mana yang sering dibeli pelanggan, jenis pengiriman apa yang paling banyak digemari, metode pembayaran seperti apa yang umum digunakan, dan masih banyak lagi.

Dari informasi tersebut, Anda bisa meningkatkan kepuasan customer dengan memberikan rekomendasi produk yang relevan hingga personalisasi interaksi dengan pelanggan. Pelanggan pun bisa semakin puas dengan layanan perusahaan dan secara tidak langsung bisa meningkatkan pendapatan bisnis. 

4. Hemat Biaya Operasional 

Penggunaan big data dalam perusahaan juga ternyata dapat menghemat biaya operasional bisnis, loh! Sejatinya, big data menyimpan seluruh informasi yang dihimpunnya dalam media penyimpanan bernama cloud storage

Cloud media

Media cloud ini menawarkan penyimpanan digital berkapasitas besar berbasis internet. Jadi, perusahaan tidak perlu lagi harus membangun infrastruktur IT mandiri untuk menyimpan keseluruhan data

Layanan cloud ini disediakan oleh provider cloud yang berperan untuk memfasilitasi media penyimpanan dan memelihara sistem perangkat. Hal ini akan sangat menguntungkan bagi bisnis karena perusahaan tidak harus mengeluarkan biaya tambahan untuk gaji teknisi IT. 

5. Dasar Penentu Kebijakan dan Keputusan Bisnis

Analisis informasi yang diambil dari big data dapat menjadi dasar perusahaan untuk menentukan kebijakan dan keputusan ke depannya. Dari informasi yang didapat melalui data mining, perusahaan dapat mendapat wawasan lebih luas dan mengevaluasi kinerja bisnis selama perjalanannya.

Misalnya, selama bisnis berjalan, terlihat bahwa ada salah satu produk yang kurang diminati pelanggan. Dari analisis tersebut, perusahaan dapat mengkaji kembali produk tersebut apakah ada kesalahan atau kekurangan di dalamnya. 

Hasil kajian tersebut dapat diteruskan kepada pelanggan untuk mengetahui kebutuhan dan harapan mereka terhadap jenis atau bentuk produk yang diinginkan. Dengan begitu, perusahaan dapat mengambil kebijakan dan keputusan terhadap produk tersebut apakah akan diperbaiki atau dihentikan penjualannya. 

6. Optimalisasi Strategi Pemasaran

Dengan menggunakan informasi dari big data, perusahaan dapat menganalisis data pelanggan dari media sosial, iklan, situs, dan sebagainya. Analisis tersebut dapat digunakan sebagai acuan strategi pemasaran yang akan digunakan. 

Berangkat dari hal tersebut juga, perusahaan dapat mengetahui kata kunci yang sering digunakan pelanggan, minat pelanggan terhadap bidang/produk/layanan tertentu, jam akses internet pelanggan, topik yang sedang trending, dan masih banyak lagi. 

Beberapa informasi itu dapat menentukan platform apa yang akan digunakan perusahaan untuk mengiklankan bisnisnya, waktu penayangan iklan, hingga bentuk iklan seperti apa yang digemari pelanggan. Jadi, tujuan pemasaran pun bisa mengenai target konsumen dengan tepat.

7. Efektivitas Proses Produksi

Dalam memproduksi sebuah produk, tentu Anda berharap seluruh barang tersebut akan habis terjual, bukan? Namun, tidak jarang barang-barang itu justru tidak laku dan berujung pada kerugian. Hal ini dapat terjadi karena tidak adanya manajemen produksi sehingga tidak efektif dalam proses pembuatannya.

Dengan kata lain, big data dapat bantu bisnis Anda agar lebih efektif dalam menggunakan bahan baku atau mengoperasikan mesin. Big data akan menganalisis jumlah takaran atau ukuran yang sesuai berdasarkan pola konsumsi customer sebelumnya. Jadi, Anda dapat memprediksi jumlah permintaan sesuai kebutuhan pasar sehingga produk dapat laku terjual. 

Ternyata sangat banyak manfaat big data dalam perusahaan, bukan? Selain memberikan dampak bagi perusahaan, ternyata big data juga berpengaruh besar untuk customer. Tidak heran jika sekarang ini banyak perusahaan yang mulai menggunakan big data dan bisnis Anda juga harus menjadi salah satunya. 

Anda pun dapat mulai memaksimalkan penerapan big data ini melalui penggunaan layanan cloud computing dari provider cloud seperti Link Net. Layanan ini menawarkan ketersediaan sumber daya dan data yang dapat diakses secara online. Jadi, bisnis Anda pun bisa mempercepat inovasi dan pengembangan produk dengan adanya akses data tanpa batas.

Penulis: Lusita Amelia.

Artikel Terkait
Artikel Lainnya
Lihat Semua Artikel Lainnya  
  Tautan Berhasil di Copy